Champion baru wild rift ini memang sudah di umbar-umbarkan akan sejak bulan Desember lalu akan dirilis di awal tahun 2021 ini.
Dan saat ini di hari ini, akhirnya Champion ini dirilis untuk dapat digunakan oleh player WIld Rift.
Untuk kalian yang memang merupakan player lol dari versi PC, pasti sudah tidak asing lagi dengan Champion yang satu ini.
Panduan Bermain Champion Teemo
Dengan role marksman, Teemo di rilis untuk LoL PC sejak tahun 2009 silam.
Tipe serangan Teemo adalah serangan tipe magic, dan merupakan champion yang sangat lincah dan sangat sulit untuk di kill.
Mari kita berkenalan lebih dalam lagi dengan champion dari Yordle ini.
Berikut adalah basic stats dari Teemo.
- Health: 528
- Health Regen: 5,5
- Mana: 334
- Mana Regen: 9,6
- Attack Damage: 54
- Base Attack Speed: 0,69
- Critical Damage: 175%
- Armor: 24,3
- Magic Resist: 30
- Attack Range: 500
Skill
Bagi sebagian pemain di League of Legends PC, mereka menganggap bahwa Teemo merupakan champion yang cukup menyebalkan dan selalu dihindari untuk dilawan. Berikut adalah skill yang dimiliki oleh Teemo.
- Guerilla Warfare (Passive): skill pasif ini Teemo miliki untuk bertahan dan menyerang. Pada waktu bertahan, Teemo akan menghilang setelah tidak bergerak selama 1,5 detik dan efek menghilang tersebut akan hilang jika ia terkena serangan atau melakukan sesuatu. Jika ia berada di dalam semak-semak dan menghilang selama 1,5 detik, Teemo bebas melakukan apapun selama tidak melewati batas semak-semak. Pada saat menyerang, Teemo akan mendapatkan bonus attak speed berdasarkan levelnya saat menyerang secara tiba-tiba.
- Blinding Dart: Teemo akan menembakkan peluru dart ke arah musuh dan memberikan magic damage serta efek buta selama beberapa detik. Jika skill ini mengenai minion atau monster, durasi butanya akan meningkat dua kali lipat.
- Move Quick: Setelah mengambil skill ini Teemo akan mendapatkan efek pasif berupa tambahan movement speed selama 5 detik jika tidak terkena serangan champion atau turret lawan. Efek aktif dari skill ini adalah Teemo dapat menggandakan movement speed-nya selama 3 detik untuk mekarikan diri dari lawan.
- Toxic Shot: Skill ini juga memberikan efek pasif kepada Teemo berupa tambahan magic damage pada serangan dasarnya dan mampu meracuni lawannya. Sedangkan efek aktifnya, target akan terkena magic damage selama 4 detik, dimana serangan beruntun mampu me-refresh durasi keracunannya.
- Noxious Trap (Ultimate): Skill ultimate milik Teemo juga memberikan efek pasif mampu menyimpan Noxious Trap hingga jumlah maksimum secara periodik. Efek aktifnya adalah Teemo melemparkan jamur beracun ke lokasi target dan bisa memperlihatkan area disekitarnya hingga 5 menit. Noxious Trap mampu memantul jika mengenai lawan. Jamur tersebut nantinya akan meledak dan mampu memberikan efek poison, slowing, revealing, dan memberikan magic damage selama 4 detik.
Build
Build item dan runes untuk Teemo di PC mungkin nantinya akan berbeda dengan versi Wild Rift. Tapi, melalui build yang ada di versi PC kita bisa mengetahui gambaran item apa yang cocok atau setidaknya mendekati dengan versi aslinya. Berikut adalah build Teemo di League of Legends PC.
- Item: Liandry Anguish, Demonic Embrace, Morellonomicon, Sorcerer’s Shoes, Rabadon’s Deathcap, dan Void Staff.
- Runes: Summon Aery,Manaflow Band, Transcendence, Scorch, Cheap Shot, dan Ravenous Hunter
- Summoner Spells: Flash dan Ignite.
Sekian dulu postingan kali ini, terima kasih sebelumnya karena sudah mampir di blog playgames-id. Silahkan di share atau tinggalkan komentar dibawah ini.
EmoticonEmoticon